Balkondes Candi Borobudur, Implementasi BUMN Peduli

By:

Balkondes merupakan salah satu program Kementerian BUMN untuk meningkatkan jumlah wisatawan sekaligus mengangkat perekonomian suatu daerah. Menurut Menteri BUMN, Rini Sumarno, Balkondes ini merupakan Interconnecting Tourism System berbasis komunitas, yang selain bertujuan untuk meningkatkan perekonomian desa, juga pemberdayaan dan pengembangan SDM yang berbasis wisata.

Pembangunan Balkondes dimulai sejak tahun 2016 merupakan wujud dukungan BUMN kepada program pemerintah untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia, yang ditargetkan mencapai 20 juta orang pada 2019 mendatang.

Tahun 2017, sekitar 14 juta wisman yang berkunjung ke Indonesia. Angka tersebut dinilai tertinggal dari negara-negara tetangga seperti Singapura yang sudah dikunjungi 15 juta wisman dan Thailand dikunjungi lebih dari 23 juta wisman.

Salah satu upaya mendongkrak jumlah kunjungan adalah dengan pendirian Balkondes yang bertujuan menyiapkan masyarakat yang tinggal di kawasan wisata prioritas, seperti Candi Borobudur, agar siap menyambut kunjungan jutaan wisman dari berbagai negara. Menurut Kementerian BUMN, tahun 2017 dianggarkan Rp 100 miliar untuk pendirian Balkondes di seluruh Indonesia. Selain Borobudur, Balkondes juga akan dibangun di Danau Toba, Dataran Tinggi Dieng, Bali, Labuan Bajo dan lainnya.

Pengembangan Balkondes diharapkan tetap mempertahankan kearifan lokal serta menonjolkan potensi kerajinan yang ada sehingga mampu menarik minat wisman untuk berkunjung dan tinggal di Borobudur. Kepada segenap BUMN yang terlibat dalam pembangunan balkondes, Kementerian BUMN meminta adanya pendampingan untuk meningkatkan keterampilan masyarakatnya

Saat ini, sudah terdapat 20 Balkondes yang tersebar di desa-desa sekitar Candi Borobudur. Balkondes tersebut dibangun dengan sponsor dari perusahaan-perusahaan BUMN. Selain menjadi sponsor pembangunan Balkondes, BUMN juga diharapkan menjadi pendamping dalam proses penguatan dan pengembangan Balkondes tersebut. Kehadiran BUMN tidak hanya diawal dan dalam penyelesaian pembangunan fisik, namun membantu untuk memajukan dan meramaikan Balkondes dengan para wisatawan yang datang berkunjung.

Konsep pengembangan Balkondes digarap bersinergi dengan BUMN Pariwisata, yaitu PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (Persero), PT Hotel Indonesia Natour (HIN) Persero, maupun dengan PT Patrajasa, anak usaha Pertamina yang menjadi manajemen Balkondes.

Tags: , ,